Seiring dengan permintaan yang semakin meningkat, penyedia jasa laser engraving pun semakin banyak dicari untuk membuat suatu barang sesuai desain yang diinginkan. Para penyedia jasa memanfaatkan kinerja Jasa mesin laser yang memiliki presisi tinggi dan kontrol yang baik. Maka dari itu, hasil potongan maupun ukiran pada bahan tertentu sangat halus dan detail.
Terdapat tiga kegunaan dari penggunaan mesin laser yaitu cutting, marking, dan engraving. Proses cutting memanfaatkan sinar laser untuk memotong bahan sesuai dengan ukuran dan pola yang diinginkan. Selanjutnya, proses marking bertujuan untuk menggores permukaan bahan logam maupun non logam dengan tulisan atau logo. Lalu, bagaimana dengan laser engraving? Berikut ulasan lengkapnya.
Fungsi Mesin Laser Engraving dan Cara Kerjanya
Mesin laser memiliki fungsi yang bermanfaat untuk menghasilkan beragam produk bervariatif untuk usaha rumahan maupun industri besar. Salah satu fungsi mesin laser adalah untuk membuat ukiran pada permukaan suatu bahan atau disebut dengan laser engraving. Mesin menggunakan sinar laser yang difokuskan untuk menggores permukaan dengan kedalaman yang terkontrol baik sesuai ukuran.
Apabila selama proses cutting, sinar laser memerlukan daya listrik yang tinggi dan waktu pengerjaan sebentar, berbeda halnya dengan proses engraving yang memerlukan daya listrik kecil namun waktu pengerjaannya lebih lama. Secara sederhana, prinsip kerja dari laser engraving adalah dengan cara mengikis permukaan bahan yang digunakan dan membuang bagian-bagian yang tidak diperlukan.
Prosesnya diawali dengan memposisikan bahan yang digunakan di dalam mesin. Setelah itu, sinar laser akan terpantul melalui cermin untuk kemudian difokuskan dan akan keluar menembus permukaan bahan. Kedalaman tembusan disesuaikan dengan pola ukiran dan proses pengukiran menggunakan sinar laser tersebut dikendalikan oleh seseorang melalui komputer sehingga tiap lekukannya sesuai dengan desain.
Namun, engraving tidak dapat membuat ukiran menjadi berwarna. Hasil ukirannya hanya tampak berwarna kecoklatan atau kehitam-hitaman bekas proses pembakaran. Biasanya, semakin besar energi laser yang dikeluarkan maka ukirannya akan semakin terkesan gosong. Walaupun begitu, hasil ukiran pada permukaan bahan tetap memiliki nilai estetik karena sudah melewati tahap finishing yang baik.
Kehadiran laser engraving ini sangat membantu para industri kreatif karena produk yang dihasilkan tidak terbatas. Segala bentuk dan desain ukiran dapat direalisasikan pada permukaan berbagai bahan seperti kayu, kaca, logam, atau batu marmer. Karena memiliki kontrol yang tinggi, sinar laser dapat menghasilkan tiap lekukan ukiran yang diinginkan walau sekecil apapun lekukannya.
Bahan yang Dapat Digunakan untuk Laser Engraving
- Kaca
Salah satu bahan yang dapat diproses menggunakan laser engraving adalah kaca. Biasanya, laser engraving dibutuhkan untuk membuat hiasan pada permukaan kaca sehingga dapat dimanfaatkan sebagai interior rumah atau bangunan lain. Hiasan yang diukir pada permukaannya pun beragam dari mulai jalinan garis lengkung, bentuk bunga, bentuk hewan, hingga foto keluarga.
- Batu-batuan
Proses engraving juga dapat dipraktekkan untuk mengukir beragam pola hiasan pada permukaan batu. Walaupun dapat dikerjakan secara manual, namun mesin laser sangat membantu untuk menghasilkan ukuran yang lebih presisi dan pola yang lebih detail dalam waktu cepat. Khusus batu-batuan hanya dapat diproses dengan laser engraving saja, tidak untuk proses cutting/marking.
- Keramik
Kerajinan lain yang dapat dihasilkan dengan laser engraving adalah ukiran pada permukaan keramik. Mesin laser dapat digunakan untuk mempercepat pengerjaan ukiran bagi industri rumahan maupun industri yang lebih besar. Walaupun hasil dari proses engraving sudah bagus namun Anda tetap dapat mengkombinasikannya dengan proses manual agar hasilnya lebih mantap dan memuaskan pelanggan.
- Kayu
Bahan lain yang sering disulap menjadi hiasan menggunakan laser engraving adalah kayu. Aneka pola ukiran dari yang sederhana hingga sedikit rumit dapat dilakukan dengan cepat dan mendetail. Biasanya, kayu ukiran semacam ini digunakan untuk menghiasi rumah, tempat makan, penginapan, dan tempat ibadah. Selain kayu, bahan lain dapat berupa tripleks dan melamin.
Apakah sudah menentukan bentuk seperti apa yang ingin dibuat menggunakan laser engraving? Jika sudah, maka saatnya mencari jasa laser engraving yang ahli dalam bidangnya. Salah satu penyedia jasa yang bagus adalah Java Laser Creative yang berlokasi di daerah Jakarta Barat tepatnya Ruko Mutiara, Taman Palem Blok B7 Nomor 61.
Java Laser menggunakan mesin laser yang berteknologi modern, dan siap melayani segala macam pembuatan tulisan, hiasan, pola dan bentuk pada berbagai bahan seperti aluminium, plastik, akrilik, kayu, dan bahan lain. Pelanggan dapat berkonsultasi terlebih dahulu mengenai desain yang diinginkan dan bahan yang akan digunakan sehingga hasilnya tidak akan mengecewakan.
Laser engraving mampu menghasilkan ukiran yang dapat digoreskan pada berbagai permukaan bahan logam maupun non logam. Penggunaan mesin laser semacam ini sangat membantu bagi para pelaku industri kecil maupun besar untuk memproduksi barang yang bervariatif. Dengan mengandalkan kecepatan dan ketepatan proses pengerjaan, maka kan dapat memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat.